7 Wisata Gratis di Jogja, Cukup Bayar Parkir Aja!

Temukan 7 wisata gratis Jogja untuk liburan yang murah dan hemat, cukup bayar parkir aja . Yuk, rencanakan liburanmu sekarang!

Alun Alun Kidul-Wisata Gratis di Jogja

Siapa bilang liburan menghabiskan banyak uang? Kamu bisa loh coba wisata gratis Jogja untuk liburan hemat yang murah dan terjangkau. Kamu bisa mengajak bestie maupun keluarga supaya bisa menikmati perjalanan liburan yang menyenangkan.

Kami sudah menyiapkan rekomendasi 7 wisata gratis di Jogja yang bisa kamu datangi bersama orang-orang tercinta maupun solo traveling. Yuk, cari tahu tempat wisatanya di bawah ini!

7 Wisata Gratis di Jogja

Penasaran apa saja destinasi wisata di Jogja yang gratis? Kepoin sekarang yuk dan pilih destinasi wisata yang akan kamu kunjungi. 

1. Alun-Alun Kidul

Alun Alun Kidul
Suasana Alun-Alun Kidul Malam Hari – Photo Taken by Michael Emmenegger

Alun-Alun Kidul merupakan tempat yang populer untuk bersantai, terutama pada malam hari. Kamu bisa menikmati suasana yang meriah dengan deretan delman hias berwarna-warni dan mencicipi aneka jajanan kaki lima. 

Selain itu, kamu juga bisa mencoba tradisi berjalan di antara dua pohon beringin yang konon katanya bisa mengabulkan permintaan jika kamu berhasil melakukannya dengan mata tertutup.

2. Malioboro

Jalan Malioboro
Wisata Gratis di Jogja Jalan Malioboro – Photo Taken by Taufik Widjaja
  • Alamat: Sosromenduran, Gedong Tengen, Yogyakarta City, Special Region of Yogyakarta [Lokasi Malioboro)

Siapa yang tidak kenal dengan Malioboro? Jalan yang selalu ramai ini adalah salah satu ikon wisata Jogja. Meski dikenal sebagai pusat oleh-oleh dan belanja, kamu bisa menikmati jalan-jalan santai di sepanjang Malioboro tanpa perlu mengeluarkan uang. 

Saksikan aktivitas para pedagang kaki lima, seniman jalanan, dan hiruk-pikuk khas Jogja yang penuh dengan energi dan budaya. 

Nah, perlu kamu tahu kalau Malioboro termasuk destinasi wisata yang ramah untuk para pejalan kaki. Jadi, kamu bisa berjalan-jalan santai untuk melepas penat atau hunting foto aktivitas orang-orang yang berjalan di sana.

3. Titik Nol Yogyakarta

Titik Nol Kilometer Jogja
Wisata Jogja Gratis Titik Nol Kilometer Jogja- Photo Taken by Syaiful Bahri
  • Alamat: Jl. Pangurakan No.1, Ngupasan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55122 [Lokasi Titik Nol Yogyakarta]

Titik Nol Yogyakarta merupakan tempat favorit para wisatawan untuk berfoto ria. Kawasan ini menjadi pusat kegiatan di Yogyakarta, kamu bisa melihat berbagai bangunan bersejarah seperti Bank Indonesia, Kantor Pos Besar, dan Monumen Serangan Oemoem 1 Maret. 

Selain berfoto, kamu juga bisa menikmati suasana kota Jogja yang penuh sejarah di tempat ini. Makanya, tidak mengherankan kalau tempat wisata ini selalu ramai pengunjung. Wisata gratis di Jogja ini juga menjadi wisata sejarah yang menyenangkan. Menarik bukan?

4. Tugu Jogja

Tugu Jogja-Culture Shock di Jogja
Wisata Jogja Gratis Tugu Yogyakarta
  • Alamat: Jl. Jend. Sudirman, Gowongan, Kec. Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55233 [Lokasi Tugu Jogja]

Tak jauh berbeda dengan Titik Nol Yogyakarta, Tugu Jogja adalah salah satu landmark paling terkenal di Jogja. Simbol kota yang satu ini sering menjadi tempat wajib untuk berfoto bagi para wisatawan. 

Di malam hari, Tugu Jogja tampak lebih cantik dengan lampu-lampu yang menerangi sekelilingnya. Sambil berfoto, kamu bisa menikmati suasana malam yang syahdu di sekitar area ini.

Coba deh sesekali kamu ke kawasan Tugu Jogja di malam hari dan menikmati udara segar yang menyenangkan. Dengan datang ke kawasan Tugu Jogja, kamu tidak perlu menguras banyak uang.

5. Pasar Beringharjo

pasar beringharjo
Wisata Gratis di Jogja Pasar Beringharjo-Photo Taken by Nena Mayang
  • Alamat: Jl. Margo Mulyo No.16, Ngupasan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55122 [Lokasi Pasar Beringharjo)

Pasar Beringharjo merupakan pasar tradisional terbesar di Yogyakarta dan bagian dari kawasan Malioboro. Meski ini berupa pasar, tapi kamu juga bisa berwisata di kawasan ini. 

Kamu bisa menikmati suasana pasar yang otentik dengan berbagai macam barang dagangan, dari kain batik hingga rempah-rempah. Meski hanya sekadar jalan-jalan tanpa belanja, mengunjungi Pasar Beringharjo adalah pengalaman yang kaya akan budaya dan sejarah.

6. Bukit Bintang

Bukit Bintang - Wisata Gratis di Jogja
Wisata Gratis di Jogja Bukit Bintang-Photo Taken by Muhsadat
  • Alamat: Area Kebun, Srimulyo, Patuk, Gunung Kidul Regency, Special Region of Yogyakarta 55792 [Lokasi Bukit Bintang]

Bukit Bintang adalah tempat yang pas untuk menikmati pemandangan malam Jogja dari ketinggian. Lokasinya yang berada di perbukitan Gunung Kidul menawarkan panorama kota Jogja yang memukau, terutama saat malam hari ketika lampu-lampu kota mulai menyala.

Tempat ini sering menjadi pilihan untuk bersantai sambil menikmati suasana yang tenang dan romantis. Oleh karena itu, kamu bisa mencoba mengunjungi Bukit Bintang. 

7. Situs Warungboto

Situs Warungboto - Wisata Gratis di Jogja
Wisata Jogja Gratis Situs Warungboto – Photo Taken by Kembang Turiii
  • Alamat: Jl. Veteran No.77, Warungboto, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55164 [Lokasi Situs Warungboto]

Situs Warungboto adalah situs peninggalan sejarah yang kini menjadi salah satu spot foto yang sedang hits di Jogja. 

Tempat ini merupakan reruntuhan bangunan yang dulunya adalah sebuah pesanggrahan atau tempat peristirahatan bangsawan. Meski tidak sebesar candi atau bangunan bersejarah lainnya, situs ini memiliki pesona tersendiri dengan arsitektur khas Jogja.

Itulah 7 tempat wisata gratis di Jogja yang bisa kamu kunjungi untuk liburan akhir pekan. Kamu bisa merasakan liburan yang menyenangkan dengan mengunjungi tempat-tempat wisata gratis tanpa harus menghabiskan banyak bujet.

Selain berbagai tempat wisata di atas, Jogja juga punya destinasi wisata menarik lainnya dengan harga tiket masuk murah. Ingin mengajak bestie atau keluarga untuk mengeksplorai keindahan Jogja? Gunakan layanan Paket Wisata Jogja Murah paketwisatadijogja.co.id sekarang!

More from the Paketwisatadijogja.co.id Blog

Menoreh Dreamland

Menoreh Dreamland: Simak Informasi Lengkapnya!

Wisata jogja terbaru Menoreh Dreamland merupakan salah satu wisata yang menawarkan keindahan alam Kulonprogo yang memukau
Tugu Jogja-Culture Shock di Jogja

10 Culture Shock di Jogja, Apa Saja?

Kenali 10 penyebab culture shock di jogja yang sering dialami pendatang di Jogja, mulai dari selera makanan hingga kebiasaan sehari-hari
Gapura Kampung Ketandan

Kampung Ketandan Jogja: Lokasi, Daya Tarik & Fakta Sejarah

Kampung Ketandan sebagai kawasan pecinan Jogja menawarkan daya tarik dan fakta sejarah yang menarik untuk ditelusuri. Cari tahu selengkapnya di artikel ini!

Leave a Comment